Kampung Warna-warni di Kota Semarang, Jawa Tengah terus bersolek menampakkan sisi keeksotikannya. Sejak mulai dikerjakan pada pertengahan April 2017 lalu, pengerjaan pengecetan kini tinggal atap rumah.
Bangunan Kampung Warna-warni ini berada di Bukit Brintik, Kelurahan Kalisari, atau di belakang Pasar Kembang Semarang. Meski pengecetan keseluruhan belum selesai, bangunan sudah tampak terlihat indah.
Sebagian besar tembok rumah warga sudah warna-warni. Bahkan di beberapa bagian tembok diberi sentuhan kreatif berupa gambar-gambar unik. Kampung pun tampak mempunyai jiwa seni.
Bangunan Kampung Warna-warni ini berada di Bukit Brintik, Kelurahan Kalisari, atau di belakang Pasar Kembang Semarang. Meski pengecetan keseluruhan belum selesai, bangunan sudah tampak terlihat indah.
Sebagian besar tembok rumah warga sudah warna-warni. Bahkan di beberapa bagian tembok diberi sentuhan kreatif berupa gambar-gambar unik. Kampung pun tampak mempunyai jiwa seni.